Ketika saya ke Yogyakarta untuk suatu urusan kuliah, saya mendapat banyak teman baru. Di kos, di tempat bimbingan belajar, dan juga saat registrasi ulang universitas. Hal yang sering di tanyakan kepada teman baru biasanya adalah nama, status, dan asal. Nah, untuk poin ketiga ini menurut saya ada hal yang menarik untuk dibahas.
Jika ditanya "Dari mana?", saya menjawab "dari Bontang".
Pertanyaan kemudian berlanjut, "Bontang itu daerah mana?", saya jawab "Bontang itu di Kalimantan Timur".
Penutup "Ooo Kalimantan. Jauh banget yaa berarti".
Untuk menyikapi pertanyaan yang berlanjut-lanjut, jawaban dari pertanyaan tersebut pun saya ubah.
Jika ditanya "Dari mana?", saya menjawab "dari Kalimantan Timur. Tepatnya di Bontang".
Jika masyarakat umum tidak tau di mana itu Bontang, oke no problemo. Tapi kalo tetap tidak tau juga di mana itu Kalimantan Timur, saya rasa dia bukan orang Indonesia :D.
Saya masih heran, mengapa masyarakat Indonesia tidak tau di mana itu Kota Bontang dan apa yang ada di Kota Bontang. Padahal, di Bontang itu ada suatu perusahan Gas Kelas Dunia yang sudah beroperasi selama bertahun-tahun dan juga telah berpartisipasi dalam menyumbang devisa untuk negara Indonesia. Yah memang mungkin karena letaknya yang jauh dari pusat pemerintahan ibu kota menyebabkan Kota Bontang jarang dikenal orang.
Wacana terkait membahas masalah ekonomi Kota Bontang bisa dilihat di kutipan berikut ini :
sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Kota_Bontang
Opinion
Saya telah tinggal di Kota Bontang selama 17 tahun. Meskipun di Bontang hanya terdapat satu mall besar, no bioskop, or elite caffe, menurut saya itu semua bukan suatu masalah. Walaupun mungkin sebagian besar dari kami tidak tahu tempat-tempat keren di kota besar atau kasarannya sampe (bisa) dibilang "ndeso or katrok", kami bisa menghindari pola-pola konsumtif yang sekarang ini lagi nge-trend. Misalnya, kalo di kota-kota besar (menurut informasi yang saya tau), pulang dari sekolah biasanya nongkrong dulu ke mall, kafe, dsb. Di sini, di Kota Bontang ini, yah mungkin juga ada yang nongkrong dulu ke tempat-tempat jenis tersebut. Tapi nih tapi, yah tidak bisa dibandingkan mall dan kafe di Kota Bontang dengan di kota-kota besar.
Ada hal positif dan ada hal negatif ketika tinggal dan tumbuh besar di kota ini. Karena memang letaknya jauh dari pusat pemerintahan ibukota, masalah pendidikan seperti universitas dan kualitas pendidikan menurut saya jadi masalah. Ketika murid SMA/SMK di Kota Bontang lulus sekolah, banyak yang ingin meneruskan pendidikan ke perguruan tinggi negeri. Yah pasti harus keluar dari Bontang jika ingin mendapatkan universitas bagus dan informasi yang luas. Seperti kebanyakan, perguruan tinggi paling dekat dengan Bontang adalah Universitas Mulawarman yang berada di Samarinda. Sedangkan yang ingin pulang kampung ke daerah asal orang tuanya, ptn yang di cari kebanyakan di Pulau Jawa dan Sulawesi.
Untuk kualitas pendidikan, hmnnn memang tidak bisa dibandingkan dengan siswa di Kalimantan dan di Pulau Jawa. Tapi ya juga tergantung orangnya sih. Menurut ocehan-ocehan dan kabar-kabar dari teman-teman, kita yang hijrah ke Pulau Jawa khususnya, (agak) "kaget" dengan prestasi anak Jawa yang begitu "wah". Lagi-lagi balik lagi ke faktor "lokasi" yang susah dijangkau -,-.
Fact
Untuk masalah pendidikan, oke, bisa jadi sebagian besar anak-anak Bontang pada hijrah keluar Bontang, terutama ke Jawa. Akan tetapi nih ya, lowongan pekerjaan serta lowongan untuk berbisnis di Kota Bontang masih terbuka lebaaaaaaaar. Di Bontang, belum banyak bisnis-bisnis besar yang berdiri, sehingga mungkin saja Anda-anda sekalian yang belum dapat pekerjaan ataupun berminat untuk melebarkan sayap bisnis Anda, bisa mencoba di Bontang ini. Buat rujukan nih ya, kakak sepupu saya dari Kota Kediri, merantau ke Bontang untuk mencari pekerjaan. Faktanya nih, sekarang dia sudah menjadi pegawai bank di Bank Kaltim, Samarinda (BACA: melamar lewat depnaker Bontang :D).
Links about Bontang
Information
Oiya, di Bontang itu terdapat dua perusahaan besar. Yaitu PT Badak dan PT Pupuk Kaltim. Saya lebih membahas PT Badak ya, karena orangtua saya bekerja di perusahaan tersebut serta rumah saya berada di komplek perusahaan tersebut ;D. Seperti yang sudah saya katakan di atas, bahwa PT Badak itu merupakan salah satu perusahaan gas terbesar di dunia. Selain itu juga, walaupun terkadang PT Badak dikatakan sebagai perusahaan swasta, tapi kenyataannya PT Badak itu merupakan BUMN loh (Badan Usaha Milik Negara).
"PT Badak Natural Gas Liquefaction atau lebih dikenal dengan PT Badak NGL adalah perusahaan penghasil gas alam cair (LNG (Liquid Natural Gas) terbesar di Indonesia dan salah satu kilang LNG yang terbesar di dunia. Perusahaan ini berlokasi di Bontang, Kalimantan Timur dan memiliki 8 process train
(A - H) yang mampu menghasilkan 22,5 Mtpa LNG (juta metrik ton LNG per
tahun). PT Badak NGL merupakan salah satu penyumbang devisa terbesar
bagi Kota Bontang maupun Indonesia." dikutip dari http://id.wikipedia.org/wiki/Badak_NGL
Budaya di PT Badak ini yang sering banget ditekankan pada karyawan maupun warga di area komplek PT Badak adalah "safety" alias "utamakan kesehatan dan keselamatan kerja" :D. Naik motor, kita harus pake helm supaya "safety", naik sepeda kita juga harus pake helm supaya "safety", jalan kaki harus di trotoar supaya "safety", daaannn maksimal kecepatan berkendara di area komplek PT Badak itu adalah 40 km/jam, sedangkan di area kilang maksimal 30 km/jam. :D
Berbagai fasilitas juga tersedia di komplek PT Badak untuk kepentingan karyawan dan keluarga khususnya, serta masyarakat Kota Bontang pada umumnya. Seperti Bandara Udara PT Badak NGL, lapangan golf, rumah dinas, gedung olahraga Town Centre, fitness centre, bowling, kitakyusu, kolam renang (di tiga tempat), panjat tebing, hutan lindung, sekolah (TK,SD,SMP,SMA VIDATRA >> sekolah saya), tempat ibadah, apartemen untuk tamu, dan lain-lain.
Links about PT Badak
>> kaffah4829.wordpress.com
>> id.wikipedia.org
*semua berita mengenai PT Badak sudah terdapat di link di atas. Kalo saya tulis lagi ntar kebanyakannn dan pasti dibilang "copas" hehehe.
PT Badak Map
lihat foto-foto di link ini : >> d14nfha.wordpress.com |
|
0 komentar:
Post a Comment